Menu

Mode Gelap

Daerah

Terbesar se Kalimantan, Sapi Bantuan Presiden untuk Banua Dibeli dari Kotabaru


 Terbesar se Kalimantan, Sapi Bantuan Presiden untuk Banua Dibeli dari Kotabaru Perbesar

Kalseldaily.com – Sapi kurban bantuan kemasyarakatan Presiden Jokowo Widodo diserahkan oleh Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) Sahbirin Noor kepada panitia kurban Idul Adha 2024 di Masjid Agung Al Karomah, Martapura, Kalsel Minggu (16/6/2024).

Hadir pula dalam pemberian bantuan sapi dalam rangka hari raya Idul Adha 2024 Pejabat Kabupaten Banjar yang diwakili oleh Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Banjar Warsita, Ketua DPRD Kalsel H Supian HK dan beberapa jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) level Provinsi dan Kabupaten Banjar, termasuk Kepala Dinas Peternakan dan Perkebunan Kalsel, Hj Suparmi.

Menariknya sapi bantuan presiden kali ini merupakan rekor terberat dalam sejarah bantuan sapi presiden sebelumnya.

Sapi bantuan presiden kali ini memiliki bobot 1 ton 80 kilogram (1.080 kg) dengan jenis Brahman-Limousine yang dibeli dari peternak asal Kotabaru.

“Atas nama Gubernur Kalimantan Selatan saya mengucapkan terima kasih kepada bapak Presiden atas perhatiannya dengan memberikan hewan kurban kepada warga Banua, khususnya di lingkungan Masjid Agung Al Karomah Martapura.

Provinsi Kalimantan Selatan dapat bantuan hewan sapi kurban berupa sapi crossing brahman-limosin dengan berat kurang lebih 1.080 kg, mudah-mudahan berkah dan bermanfaat,” ucapnya didampingi sang istri Raudatul Jannah.

Paman Birin berujar, hewan kurban dari bapak presiden ini membuktikan bahwa presiden sangat peduli dan sangat mencintai seluruh rakyat indonesia.

“Hari ini di tahun 1445 kita menerima hewan kurban dari bapak presiden dengan bobot sangat besar yaitu 1 ton 80 kilo. Ini salah satu sapi terbesar di Kalimantan,” jelasnya.

Gubernur juga melepas petugas hewan kurban 2024. Ia berharap petugas hewan kurban bisa bertugas dengan sebaik-baiknya dan tentunya bisa memberikan pelayanan kesehatan saat melaksanakan tugas di hari yang suci nantinya.

Sapi kurban presiden selanjutnya untuk pemotongan sapi kurban bantuan presiden akan dilaksanakan di rumah potong hewan di Banjarbaru pada, Senin (17/6/2024) dan dagingnya dibagi oleh Panitia Masjid Al Karomah Martapura.

Tahun lalu idul kurban 1444 H, Provinsi Kalsel juga mendapat bantuan sapi kurban dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Sapi dengan bobot lebih 830 kilogram jenis Simental itu terlihat berada di halaman Aula Masjid Raya Sabill Muhtadin Banjarmasin.

 

Artikel ini telah dibaca 35 kali

badge-check

Writer

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Baca Lainnya

Arab Saudi Perketat Pemeriksaan Visa Haji, H. Sudian Noor Minta Masyarakat untuk Tidak Berhaji Tanpa Visa Haji

13 May 2025 - 13:14

Pemekaran Kotabaru Kian Dekat, Tanah Kambatang Lima Segera Jadi DOB

12 May 2025 - 14:26

H. Sudian Noor,S.AP Minta Pengawasan Haji Diperketat, Dorong Mitigasi dan Penegakan Hukum

29 April 2025 - 10:09

Jemaah Pakai Visa Ilegal Berhaji, Lintas Komisi DPR RI Turun Tangan Minta Bentuk Siswas Gakkum Haji

24 April 2025 - 10:03

Gagal Berangkat karena Visa Kerja, Kemenag Kalsel Imbau Warga Waspadai Jalur Haji Tak Resmi

20 April 2025 - 16:26

Besok, Distribusi Air PTAM Intan Banjar Terhenti 24 Jam: Warga Diminta Menampung Air

13 April 2025 - 19:36

Trending di Daerah